Cirebon – BAZNAS Kota Cirebon terus berperan aktif dalam mendukung pembangunan dan renovasi rumah ibadah di Kota Cirebon, salah satunya adalah Masjid As-Salam. Melalui program penghimpunan donasi yang dimulai beberapa minggu lalu, BAZNAS Kota Cirebon telah berhasil mengumpulkan dana dari berbagai kalangan masyarakat yang peduli terhadap pembangunan masjid ini.
Hingga saat ini, total dana yang berhasil dihimpun untuk pembangunan Masjid As-Salam mencapai Rp 5,4 juta. Jumlah ini menunjukkan peningkatan yang signifikan berkat partisipasi masyarakat Cirebon yang dermawan, baik individu maupun kelompok. Dana ini akan digunakan untuk membangun kembali Masjid As-Salam.
Ketua BAZNAS Kota Cirebon, H. Hamdan S.Ag, menyampaikan rasa terima kasih kepada para donatur yang telah ikut serta berdonasi dalam program ini. "Kami sangat mengapresiasi kepedulian masyarakat terhadap pembangunan Masjid As-Salam. Setiap donasi yang diterima sangat berarti dan membantu mempercepat proses pembangunan," ujarnya.
BAZNAS Kota Cirebon juga terus membuka kesempatan bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam donasi pembangunan Masjid As-Salam. Donasi dapat disalurkan melalui rekening resmi BAZNAS Kota Cirebon atau langsung ke kantor BAZNAS. Semua donasi yang masuk akan transparan dipublikasikan secara berkala kepada publik melalui Website Kantor Digital BAZNAS Kota Cirebon atau melalui instagram Baznas kota cirebon.
BAZNAS Kota Cirebon mengajak seluruh masyarakat untuk terus mendukung pembangunan masjid As-Salam, sebagai bentuk kontribusi dalam memajukan fasilitas keagamaan dan mempererat ukhuwah Islamiyah. Melalui kerja sama yang baik antara BAZNAS dan masyarakat, Masjid As-Salam diharapkan dapat menjadi tempat ibadah yang lebih nyaman dan representatif bagi umat Islam di Kota Cirebon.